Selasa, 06 November 2018

SURABAYA OH SURABAYA

Surabaya adalah Kota dimana aku dan seluruh keluarga besarku dilahirkan dan dibesarkan, sudah 18 tahun saya berada di kota ini, senyum kota ini tak lagi sama ketika aku lahir dulu, hiruk pikuk kegundahan, kegelisahan, dan air mata semua tumpah di kota ini, kota yang bersaksi atas 18 tahunku, aku di Surabaya tinggal bersama kakak dan kedua orangtuaku, rasanya seperti tidak bisa lepas dengan kota ini, pagi soreku dihiasi dengan kepulan asap kemewahan dan kesombongan, yahh sudahlah namanya juga ibukota provinsi yang memiliki kesibukan sedemikian rupa, aku sangat mencintai kota ini, Surabaya memiliki klub sepakbola yaitu Persebaya1927, disitulah sejarah kota surabaya tergoreskan, satu hal yang tak bisa ku lewatkan yaitu saat bajul ijo berlaga, surabaya adalah kota yang indah, banyak sekali ilmu yang ku dapat di kota ini, kota ini sangat dingin sekali ''bila masuk mall dan di dalam mobil'', kota yang sangat hijau, asri,dan berseri. satu hal yang membuatku meninggalkan kota ini, yaitu tuntutan duniawi.



sedikit keindahan surabaya :)








ada lagii...








nemu lagi.








bagi yang gemar wisata religi







awas tertabrak!!





cuma di surabaya ini :)






terakhir kawan,








semoga tertarik main ke SURABAYA.....

PERKEMBANGAN TEKNOLOGI

       Pada saat ini, kita hidup di zaman globalisasi atau bisa juga disebut zaman modernisasi. Modernisasi sendiri dalam ilmu sosial merujuk pada bentuk transformasi dari keadaan yang kurang maju atau kurang berkembang ke arah yang lebih baik dengan harapan kehidupan masyarakat akan menjadi lebih baik. 

       Modernisasi mencakup banyak bidang, contohnya dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi. Di zaman modernisasi seperti sekarang, manusia sangat bergantung pada teknologi. Hal ini membuat teknologi menjadi kebutuhan dasar setiap orang. 


       Dari orang tua hingga anak muda, para ahli hingga orang awam pun menggunakan teknologi dalam berbagai aspek kehidupannya. Para petani yang bekerja di ladang juga menggunakan teknologi untuk meningkatkan hasil panennya, contohnya adalah penggunaan traktor mesin yang lebih cepat dan efisien jika dibandingkan dengan bajak yang ditarik oleh seekor kerbau. 
       
       Kebutuhan manusia akan teknologi juga didukung dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat pesat. Perkembangan teknologi berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang dan semakin mendunia. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya inovasi dan penemuan yang sederhana hingga sangat rumit. Bahkan, kurang dari 10 tahun terakhir, teknologi handphone yang awalnya hanya sebuah alat komunikasi nirkabel berkembang menjadi alat komunikasi yang dapat mengambil foto, merekam video, mendengarkan musik, dan mengakses internet dalam hitungan detik. Perkembangan teknologi saat ini merupakan dasar untuk mengembangkan kehidupan berbangsa dan bernegara. 
       
       Kemajuan suatu negara didasarkan atas seberapa jauh ilmu pengetahuan dan teknologi yang dikuasai oleh negara tersebut. Hal ini sangat beralasan dikarenakan ilmu pengetahuan dan teknologi merupakan dasar dari setiap aspek kehidupan manusia. Bangsa Indonesia merupakan salah satu bangsa yang hidup dalam lingkungan global, maka mau tidak mau juga harus terlibat dalam maju mundurnya penguasaan teknologi dan ilmu pengetahuan, khususnya untuk kepentingan bangsa sendiri.
     
       Sebagai negara yang masih berkembang, Indonesia dianggap belum terlalu maju dalam penguasaan dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Menurut mantan Menteri dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, Armida Alisjahbana, kemajuan teknologi di Indonesia masih rendah.

        Ada beberapa indikator yang membuktikan rendahnya tingkat teknologi di Indonesia, seperti kurangnya kontribusi ilmu pengetahuan dan teknologi di sektor industri, sinergi kebijakan masih lemah, dan sedikitnya jumlah ilmuwan di Indonesia. Berdasarkan data United Nation for Development Program (UNDP) pada tahun 2013, indeks pencapaian teknologi Indonesia berada pada urutan ke-60 dari 72 negara.


       Ukurannya berdasarkan kepada penciptaan teknologi yang dilihat dari perolehan hak paten dan royalti atas karya dan penemuan teknologi, difusi inovasi teknologi mutakhir yng diukur dari jumlah pengguna internet dan besaran sumbangan ekspor teknologi terhadap barang ekspor, difusi inovasi teknologi lama yang dilihat dari jumlah pengguna telepon dan pemakai listrik, tingkat pendidikan penduduk berdasarkan rata-rata lama sekolah penduduk usia 15 tahun ke atas, dan angka partisipasi kasar penduduk yang menempuh pendidikan tinggi di bidang iptek. 


       Rendahnya kemajuan teknologi di Indonesia terlihat di Indonesia terlihat dari minimnya anggaran pemerintah untuk riset. Walaupun pada tahun 2010 pemerintah Indonesia telah mengalokasikan dana sejumlah 1,9 triliun rupiah (sekitar $205 juta) untuk penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, ternyata dana ini hanya 0,85 dari pendapatan domestik bruto (PDB) per tahun. Jika dibandingkan dengan dana riset di Cina yang berjumlah 2%, Jepang yang berjumlah 3,4%, dan Korea Selatan 4,04% dari PDB, maka bisa disimpulkan bahwa Indonesia cukup tertinggal jauh. Selain itu, kontribusi ilmu pengetahuan dan teknologi pada bidang sektor produksi di Indonesia juga masih rendah.        

     
       Hal ini dapat terlihat dari kurangnya efisiensi, rendahnya produktivitas, dan minimnya kandungan teknologi dalam barang ekspor. Ekspor produk manufaktur didominasi oleh produk dengan teknologi rendah sebanyak 60%. Berdasarkan beberapa fakta yang telah disebutkan, dapat disimpulkan bahwa perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia masih sangat rendah bahkan bisa dibilang tertinggal jika dibandingkan negara-negara lain. Hendaknya, kita terus meningkatkan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk memajukan negara kita.


                     http://www.unlimitechno.com/2017/10/perkembangan-teknologi-smartphone-pada-peradaban-dunia-komunikasi.html

TEKNIK SIPIL

       Program studi Teknik Sipil merupakan unit kerja dibawah Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Malang. 
      

       Seiring perkembangan zaman,infrastruktur di indonesia tidak kalah dengan luar negeri.Pembangunan infrastruktur mampu menjadi indonesia semakin maju dan mampu menjalin kerjasama secara global.Untuk membangun suatu gedung diperlukan ahli yang profesional agar menghasilkan hasil yang memuaskan, maka dari itu hati saya tergerak untuk memilih teknik sipil, selain itu bila kelak saya sukses, saya bisa membahagiakan kedua orangtua saya.






CIVIL DAY :)





CIVILIAN




     

UMM bukan UM/UB/UIN


      Universitas yang sering disebut UMM ini didirikan pada tahun 1964 yang merupakan kampus terbaik di jawa timur loh. Banyak prestasi yang diraih oleh UMM dalam setiap tahunnya, tak khayal kampus ini dijuluki ”Kampus Unggul”. Diantaranya adalah peringkat 50 perguruan tinggi terbaik di Indonesia versi Dikti, Ranking 7 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia versi Globe Asia Magazine, Kampus Terunggul di Jawa Timur versi Kopertis VII, Dan masih banyak prestasi yang diraihnya.
      UMM ini terdiri dari 10 Fakultas dan 1 program sarjana serta 2 program doctor, sedangkan jurusan di UMM sendiri ada 44 jurusan, bukan angka yang sedikit bukan?. Untuk mempererat rasa solidaritas tiap fakultas, dalam setiap tahunnya di UMM diadakan student day yang wajib diikuti oleh setiap mahasiswa baru UMM. Biasanya adenda ini diisi oleh pertangdingan bola, PKM, atau kegiatan yang positif lainnya.
      Untuk kampusnya sendiri, UMM memiliki 3 kampus  yang besar. Namun , semua kegiatannya berpusat di kampus 3 tepatnya di Jl. Telogomas, Malang. Di kampus 3 sendiri terdiri dari 4 Gedung Kuliah Bersama (GKB), Perpustakaan pusat, masjid, dome, stadion,  dan penunjang pembelajaran lainnya. Oh iya, di kampus 3 ini juga terdapat helipad loh, jadi jangan kaget kalo tiba-tiba ada helicopter mendarat di UMM hehehe.
      Salah satu hal yang khas dari UMM adalah kampus yang berwarna putih. Mungkin warna putih dipilih karena melambangkan kesucian, atau warna putih melambangkan kebersihan. Dari situlah UMM dikenal dengan sebutan “Kampus Putih”.
      Selain dalam bidang pendidikan, UMM juga memiliki beberapa bidang usaha lainnya loh. Diantaranya adalah  RS. UMM yang bergerak di bidang kesehatan, Sengkaling UMM dan UMM Inn yang bergerak di bidang rekreasi dan UMM Bookstore.

CUMA DI UMM

RUMAH SAKIT UMM



       Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang mulai dibangun pada tahun 2009. Proses pembangunannya dilaksanakan setelah mendapatkan ijin mendirikan bangunan (IMB) dari Pemerintah Kabupaten Malang melalui unit pelayanan terpadu perizinan Nomor : 180/05989/IMB/421.302/2009. Pada bulan Oktober 2012 RS UMM mendapatkan izin Mendirikan Rumah Sakit dari Dinas Kesehatan Kabupaten Malang dengan Nomor : 503.1/83/421.103/2012. Kemudian pada tanggal 20 Juni 2013 RS Universitas Muhammadiyah Malang mendapatkan Ijin Operasional Rumah Sakit Sementara dengan Nomor : 180/0006/IORS/421.302/2013.

         Rumah sakit Universitas Muhammadiyah Malang diresmikan pada tanggal 17 Agustus 2013 bertepatan dengan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 68. Rumah sakit ini merupakan sarana penunjang pendidikan dan merupakan salah satu profit center dari Universitas Muhammadiyah Malang. Lokasi rumah sakit tidak jauh dari Kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang yaitu tepatnya di sebelah timur terminal Landungsari. Berdiri diatas tanah seluas 9 hektare dan memiliki bangunan utama setinggi 6 lantai dan beberapa bangunan gedung penunjang setinggi 5 lantai dan gedung rawat inap setinggi 3 lantai. Bentuk bangunan yang megah dan mewah dengan ciri khas arsitektur tiongkok, menjadikan RS Universitas Muhammadiyah Malang ini mudah dikenali.
      Fasilitas yang ada di Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang antara lain :

1. Klinik Umum, Gigi, dan Spesialis


- Dokter Umum


- Dokter Gigi

- Dokter Spesialis Anak


- Dokter Spesialis Anestesi


- Dokter Spesialis Bedah Digestif


- Dokter Spesialis Bedah Plastik 


- Dokter Spesialis Bedah Saraf 


- Dokter Spesialis Bedah Thorax Kardiovaskular 


- Dokter Spesialis Bedah Tulang (Orthopedi) 


- Dokter Spesialis Bedah Umum 


- Dokter Spesialis Bedah Urologi


- Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh 


- Dokter Spesialis Kulit & Kelamin 


- Dokter Spesialis Mata 


- Dokter Spesialis Kebidanan & Kandungan (Obsgyn) 


- Dokter Spesialis Paru 


- Dokter Spesialis Penyakit Dalam 


- Dokter Spesialis Psikiatri 


- Dokter Spesialis Patologi Klinik 


- Dokter Spesialis Patologi Anatomi

- Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi


- Dokter Spesialis Syaraf


- Dokter Spesialis THT


- Dokter Spesialis Radiologi 



2. IGD 24 Jam dan ICU 



3. Laboratorium Klinik dan Instalasi Farmasi 24 jam 



4. One day dare perawatan ambeien 



5. USG 4 dimensi dan CT Scan 64 slice 



6. Kamar perawatan yang nyaman dan tematis 



7. Kamar Perawatan Dewasa, Bersalin, Perinatologi, Rawat Gabung dan Ruang Anak 



8. Kamar operasi dengan alat-alat canggih




UMM INN





             UMM Inn adalah hotel pendidikan yang pertama di Kota Malang. Hotel ini berada 4km dari pusat kota Malang dan dekat sekali dengan Kota Batu. Hotel ini juga merupakan tempat layak untuk pertemuan, konferensi, dan seminar sekaligus menyediakan pelayanan yang mudah yang bagi kebutuhan berbagai tema pesta yang sesuai dengan keinginan hati.
          
                 Pengunjung akan bisa menikmati perpaduan nuansa elegan yang bercitarasa modern, nyaman, dan bernuansa klasik dari 40 ruang tamu dan suite yang unik. Saya menjamin pengunjung akan menemukan perbedaan yang membuat UMM Inn menjadi pilihan favorit di antara hotel-hotel di Batu dan Malang. 

              Tidak ada salahnya lagi memilih umm inn untuk tempat singgah sementara yang nyaman dan mendapatkan fasilitas yang baik, bila berkunjung ke Kota Malang atau Batu pastinya umm inn lah yang penjadi pilihannya.



UMM BOOKSTORE




        Bookstore UMM berdiri pada tanggal 21 Agustus 2005 sebagai salah satu bisnis dari Universitas Muhammadiyah Malang. Bookstore UMM memiliki perkembangan pesat, meski begitu masih ada saja kendala yag harus dihadapi salah satunya adalah jumlah mobilitas penjualan yang rendah padahal di bookstore UMM terbilang cukup lengkap.

        Saat ini ada 3 divisi yang ada di bookstore UMM yaitu divisi buku, divisi stationary dan divisi komputer. Baru-baru ini bookstore UMM mengembangkan divisi baru yaitu souvenir UMM dimana pihak perseorangan dipilih karena dianggap memiliki visi dan misi yang sama dengan bookstore UMM.




SENGKALING KULINER



           Berbicara soal kuliner pasti yang ada di pikiran kalian adalah makanan, ya benar teapi di sengkaling kuliner tidak hanya makanan saja di daerah yang terletak jl. mulyoagung ini ada taman rekreasi dan wahana bermain, karena lokasinya yang strategis yaitu anatara kota malang dan kota batu taman rekreasi sengkaling kuliner ini mudah dijangkau kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Luas dari taman rekreasi sengkaling sendiri yaitu sekitar 9 hektar yang isinya wahana bermain, berbagai kuliner maupun berbagai toko oleh-oleh, kalian bisa mampir di taman rekreasi sengkaling kuliner ini dan di  buka dari jam 6 pagi sampai jam 5 sore setiap hari, kalian bisa mengajak keluarga, kerabat, teman dan lain sebagainya
        

SURABAYA OH SURABAYA

Surabaya adalah Kota dimana aku dan seluruh keluarga besarku dilahirkan dan dibesarkan, sudah 18 tahun saya berada di kota ini, senyum kota ...